Pemkot Optimistis Wisata Depok Bisa Kembali Bangkit

Rabu, 05 Januari 2022 – 18:46 WIB
Pemkot Optimistis Wisata Depok Bisa Kembali Bangkit - JPNN.com Jabar
Kepala Dinas Pemuda Olahraga Kebudayaan dan Pariwisata Kota Depok Dadan Rustandi. Foto : Lutviatul Fauziah/JPNN.com.

jabar.jpnn.com, DEPOK - Kepala Dinas Pemuda Olahraga Kebudayaan dan Pariwisata Kota Depok Dadan Rustandi mengaku optimis wisata di Kota Depok bisa kembali ramai pengunjung.

Pandemi memang banyak berpengaruh terhadap wisata di Kota Depok, terlebih saat harus tutup sementara untuk beberapa waktu.

“Itu sangat berdampak bagi tempat-tempat wisata di Depok, karena pengunjung harus dibatasi,” ucap Dadan saat ditemui di Kota Depok, Rabu (5/1).

Selain itu, lanjut Dadan, pandemi tidak hanya berdampak bagi tempat wisata, tetapi juga para pelaku usaha yang berniaga di kawasan wisata merasakan dampak yang sama.

Oleh karena itu, ketika kasus Covid-19 di Depok sudah mulai melandai diyakini dapat membuat kenaikan pengunjung yang datang ke tempat wisata di Depok.

“Tetapi memang belum stabil, masih naik turun kenaikannya,” jelansya.

Meski begitu, Dadan mengaku tetap optimis tahun ini tempat-tempat wisata di Kota Depok bisa kembali bangkit dan membantu meningkatkan perekonomian.

“Insyaallah sekarang sudah melandai, tempat-tempat wisata di Depok bisa kembali bangkit dan pengunjungnya pun meningkat,” tuturnya.

Setelah berdampak akibat pandemi, Pemerintah Kota Depok optimis kawasan wisata di Depok dapat kembali bangkit meningkatkan kesejahteraan ekonomi dan masyarakat sekitar
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News