Jalankan Ajaran Rasulullah, Cawagub Ronal Berikan Kebahagiaan untuk Anak Yatim

Sabtu, 28 September 2024 – 18:47 WIB
Jalankan Ajaran Rasulullah, Cawagub Ronal Berikan Kebahagiaan untuk Anak Yatim - JPNN.com Jabar
Calon Wakil Gubernur (Cawagub) Jawa Barat (Jabar) nomor urut 2, Ronal Surapradja seusai acara doa bersama anak yatim-piatu dikediamannya di Jalan Cihanjuang, Parongpong, Kabupaten Bandung Barat, Sabtu (28/09). Foto: Source for JPNN.

jabar.jpnn.com, CIMAHI - Calon Wakil Gubernur (Cawagub) Jawa Barat (Jabar) nomor urut 2, Ronal Surapradja terus menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat kecil. Selain memiliki program - program yang pro rakyat, Ronal juga dikenal dengan pribadi yang memiliki kedekatan dengan anak yatim.

Hal ini dibuktikan saat calon wakil gubernur yang berpasangan dengan Calon Gubernur (Cagub) Jeje Wiradinata ini selalu menyempatkan waktu berkunjung dan menemui anak yatim disela kesibukannya.

"Guru saya mengingatkan, sesuai dengan ajaran Rasulullah mencintai anak yatim sangatlah mulia, karena Rasulullah sendiri menyebut dirinya abul yatama Aku adalah bapaknya anak yatim, saya juga ingin mengadopsi anak yatim, ingin menjadi bapaknya mereka," katanya seusai acara doa bersama anak yatim-piatu dikediamannya di Jalan Cihanjuang, Parongpong, Kabupaten Bandung Barat, Sabtu (28/09).

Dalam acara tersebut, sekitar 100 anak yatim hadir dan mendoakan kelancaran pasangan Jeje - Ronal di Pilgub Jabar 27 November 2024 nanti.

Pasangan Jeje - Ronal sendiri merupakan salah satu kontestan dalam Pilgub dan Pilwagub Jabar yang diusung Partai PDI Perjuangan. Keduanya maju dalam kontestasi politik di Jawa Barat bersaing dengan 3 kontestan lainnya.

"Hari ini ada anak-anak yatim yang ada di sekitar rumah saya, kita berbagi kebahagiaan di sini,"katanya.

Ronal menyebut, sifat dan karakter yang dimiliki Rasulullah dalam mencintai anak yatim inilah yang diakuinya patut diteladani. Ia bahkan berharap bisa menjadi orangtua asuh bagi mereka.

"Insha Allah dalam setiap kegiatan keliling Jawa Barat ini saya selalu mencari tempat dimana ada anak yatim, apakah memang panti, apakah memang pesantren, sekolah, tempat ngaji, atau rumah ke rumah, karena saya memang membutuhkan anak-anak yatim,"ujarnya.

Calon Wakil Gubernur (Cawagub) Jawa Barat (Jabar) nomor urut 2, Ronal Surapradja terus menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat kecil, khususnya anak yatim
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News