12 Program Unggulan Atang-Annida di Pilkada 2024 Kota Bogor

Senin, 09 September 2024 – 09:40 WIB
12 Program Unggulan Atang-Annida di Pilkada 2024 Kota Bogor - JPNN.com Jabar
Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bogor, Atang Trisnanto dan Annida Allivia. Foto: Yogi Faisal/JPNN.com

jabar.jpnn.com, KOTA BOGOR - Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bogor, Atang Trisnanto dan Annida Allivia meluncurkan program unggulan yang dimilikinya pada Pilkada 2024 Kota Bogor.

Di mana, ada 27 program strategis dan 12 program utama yang dimiliki Pasangan Atang-Annida di Pilkada 2024 Kota Bogor.

Adapun, peluncuran program Pasangan Atang-Annida berlangsung di Gedung Putih Tio Ma, Jalan KH Sholeh Iskandar, Kecamatan Tanah Sareal pada Minggu, 8 September 2024.

Dalam keterangannya, Atang Trisnanto selaku Bakal Calon Wali Kota Bogor menuturkan, program kerja yang diusungnya dalam perhelatan Pilkada 2024 ini berawal dari pandangannya melihat kondisi Kota Bogor dalam kurun waktu 10 hingga 15 tahun terakhir.

Sehingga melalui pandangannya itu, Atang-Annida merumuskannya kedalam 27 program kerja strategis dan 12 program utama, salah satunya penataan 3 kawasan utama di Kota Bogor.

Atang menyebut, penataan 3 kawasan utama Kota Bogor, itu di antaranya, Empang, sebagai representasi budaya Islam, kemudian Surya Kencana, sebagai wilayah perkembangan budaya dan bisnis modern.

“Serta kawasan Batu Tulis sebagai kawasan Budaya Sunda, yang juga harus dijaga” kata Atang Trisnanto, seperti dikutip dari laman metropolitan.id.

Sementara untuk wilayah lain seperti, Kecamatan Tanah Sareal, Bogor Barat, Bogor Timur dan Bogor Utara, Atang Trisnanto mengungkapkan bakal dijadikan lokasi untuk pembangunan 6 SMP negeri baru, 68 destinasi wisata unggulan, serta 68 area sagaya.

Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bogor, Atang Trisnanto dan Annida Allivia meluncurkan program unggulan yang dimilikinya pada Pilkada 2024
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia