Kans Deden Nasihin Maju di Pilbup Cianjur 2024, Begini Kata Ketua DPD Partai Golkar Jabar

Minggu, 09 Juni 2024 – 13:30 WIB
Kans Deden Nasihin Maju di Pilbup Cianjur 2024, Begini Kata Ketua DPD Partai Golkar Jabar - JPNN.com Jabar
Ketua DPD Partai Golkar Jawa Barat Tubagus Ace Hasan Syadzily. Foto: sources for jpnn

jabar.jpnn.com, CIANJUR - Politisi muda Partai Golkar Deden Nasihin digadang-gadang akan maju sebagai Calon Bupati (Cabup) di Pilkada Cianjur 2024.

Ketua DPD Partai Golkar Jabar Tubagus Ace Hasan Syadzily menilai Deden Nasihin merupakan politisi merupakanuda yang sangat potensial. 

Bukan saja karena Kang Denas—sapaan Deden Nasihin—sebagai anggota DPRD Jabar dari Daerah Pemilihan (Dapil) Cianjur, tetapi juga jejak langkah politiknya yang berangkat dari bawah. 

Dimulai dari menjadi ketua pengurus kecamatan. Kemudian pengurus DPD Partai Golkar Cianjur, anggota DPRD Cianjur dua periode, dan menjabat Wakil Ketua DPRD Cianjur.

"Alhamdulillah, beliau (Deden Nasihin) pada Pemilu Legislatif (Pileg) 2024 terpilih menjadi anggota DPRD Provinsi Jabar. Beliau juga diberi tugas oleh partai sebagai salah satu bakal calon bupati (bacabup)," kata Ace, Minggu (9/6). 

Gelar doktor Administrasi Publik FISIP Unpad yang diraih Kang Denas, ujar Kang Ace, menjadi selling point (nilai jual) dan nilai lebih di mata masyarakat.  

Kang Denas diharapkan dapat mencarikan solusi yang tepat atas persoalan di Kabupaten Cianjur, salah satunya fenomena kawin kontrak. 

"Yang terpenting, carikan solusi dari akar masalahnya. Sebab praktik kawin kontrak merendahkan harkat dan martabat perempuan yang menjadikannya sebagai komoditas," ujar Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI itu.

Ketua DPD Partai Golkar Jabar Ace Hasan bicara soal kans Deden Nasihin maju sebagai Cabup Cianjur 2024.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News