Ngatiyana dan Arfi Siap Sukseskan Target Tinggi Partai Golkar di Pilkada 2024
jabar.jpnn.com, KOTA BANDUNG - Sejumlah kader dan elite Partai Golkar mengikuti kegiatan 'Optimalisasi Peran Anggota Fraksi Partai Golkar Dalam Pemenangan Pilkada Tahun 2024 di Jawa Barat' yang berlangsung di El Royale Hotel, Kota Bandung, Senin (6/5) malam.
Di antara banyaknya peserta yang hadir, terlihat ada bakal calon Wali Kota Cimahi, Ngatiyana dan bakal calon Wali Kota Bandung, Arfi Rafnialdi yang tampak penuh semangat dan antusias mengikuti kegiatan tersebut.
Kedua kandidat menunjukkan kesiapannya untuk meraih kesuksesan di Pilkada Serentak 2024. Mereka berkomitmen untuk bekerjasama jika terpilih, mengintegrasikan kekuatan mereka untuk membawa kemajuan dan kesejahteraan bagi warga Jawa Barat, khususnya Cimahi dan Bandung.
Hingga saat ini, baik Ngatiyana maupun Arfi Rafnialdi, keduanya masih menempuh proses seleksi di internal Partai Golkar untuk Pilkada 2024.
Ngatiyana menegaskan kesiapannya untuk mensukseskan target Partai Golkar di Pilkada 2024.
"Siap merebut kemenangan di Pilwalkot Cimahi demi suksesi Partai Golkar di Pilkada Jawa Barat" ucap Ngatiyana dalam keterangan tertulisnya kepada JPNN.com, dikutip Selasa (7/5).
Senada dengan Ngatiyana, Arfi pun mengaku siap memenangkan kontestasi politik tertinggi di Kota Bandung demi mewujudkan target partai berlambang pohon beringin tersebut.
"Siap mensuskseskan target Partai Golkar di 28 Pilkada Jabar, khususnya Pilkada Kota Bandung," ucap Arfi.
bakal calon Wali Kota Cimahi, Ngatiyana dan bakal calon Wali Kota Bandung, Arfi Rafnialdi siap bersinergi demi kesuksesan Partai Golkar Jabar di Pilkada 2024.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News