Mantan KSAD Dudung Tuding Ada Aktor Politik di Balik Kritik Universitas ke Jokowi

Rabu, 07 Februari 2024 – 17:45 WIB
Mantan KSAD Dudung Tuding Ada Aktor Politik di Balik Kritik Universitas ke Jokowi - JPNN.com Jabar
Mantan Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Dudung Abdurachman saat ditemui di Kota Bandung, Rabu (7/2). Foto: Nur Fidhiah Shabrina/jpnn.com

Bahkan, ia menduga hal ini dilakukan untuk menggerus suara pasangan Calon Presiden nomor urut 2, Prabowo-Gibran karena surveinya masih sangat baik.

"Saya juga belum tau, saya mendengar itu. Saya sih punya keyakinan mau polisi, mau TNI tidak mungkin melakukan seperti itu. Itu bisa saja berita itu dibuat. Bisa saja akhirnya memojokkan,” ungkapnya.

"Jadi gak usah panik dengan elektabilitas sekarang, sehingga berbagai macam cara akhirnya memojokkan 02. Mudah-mudahan 02 terus di atas lah, yang penting hati baik, pikiran baik, ucapan baik, dan tindakan yang baik. Insya Allah 02 akan menang,” sambung dia.

Sebelumnya, gelombang kritisi pemerintah banyak bermunculan dari sejumlah universitas negeri dan swasta di Indonesia, seperti UI, Unpad, ITB, hingga UGM.

Mereka menyuarakan keresahannya, yang menilai ketidaknetralan dan keberpihakan Presiden Jokowi kepada salah satu pasangan calon (paslon) capres cawapres dalam Pemilu 2024. (mcr27/jpnn)

Mantan Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Dudung Abdurachman ikut mengomentari soal gelombang kritisi pemerintah dari guru besar di sejumlah universitas.

Redaktur : Ridwan Abdul Malik
Reporter : Nur Fidhiah Sabrina

Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News