Dinkes Depok Siapkan Rumah Sakit Khusus Untuk Konsultasi Caleg Stres yang Kalah di Pemilu 2024

Senin, 27 November 2023 – 12:30 WIB
Dinkes Depok Siapkan Rumah Sakit Khusus Untuk Konsultasi Caleg Stres yang Kalah di Pemilu 2024 - JPNN.com Jabar
Kepala Dinas Kesehatan Kota Depok, Mary Liziawati. Foto : Lutviatul Fauziah/JPNN

jabar.jpnn.com, DEPOK - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Depok telah menyiapkan rumah sakit khusus untuk memberikan pendampingan mental bagi calon anggota legislatif (caleg) yang mengalami gangguan kejiwaan.

Kepala Dinkes Kota Depok, Mary Liziawati mengatakan RSUD Khidmat Sehat Afiat (KiSA) sudah siap untuk menampung caleg stres akibat kalah pada Pemilu 2024 mendatang.

“Ada spesialis kedokteran jiwa atau psikiater di RSUD KiSA, itu bisa menjadi rujukan. Di sana juga ada poli psikiater,” tuturnya, dikutip Senin (27/11).

Mary menuturkan untuk saat ini fasilitas penunjang lainnya memang masih terbatas, sehingga baru bisa dilakukan penanganan awal.

“(Dokter) spesialis jiwanya memang masih satu orang. Ini hanya untuk konsultasi, kalau untuk dirawat belum, kalau ada yang membutuhkan perawatan kami rujuk,” ungkapnya.

Ketika ditanya apakah ada caleg stres yang dirujuk pada pemilu-pemilu sebelumnya, pihaknya juga belum dapat memastikan.

“Kalau untuk itu saya belum tahu berapa. Saya harus punya data dulu. Jadi, saya enggak bisa bilang banyak atau bilang sedikit, bahkan bisa jadi enggak sampai dirawat hanya berkonsultasi saja mungkin," tandasnya. (mcr19/jpnn)

Dinkes Depok menyiapkan rumah sakit jiwa untuk konsultasi kejiwaan bagi caleg yang stres akibat gagal pada Pemilu 2024 mendatang.

Redaktur : Yogi Faisal
Reporter : Lutviatul Fauziah

Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News