Timsel Disusupi Simpatisan Parpol, KPU Lakukan Seleksi Ulang Calon Komisioner 4 Wilayah di Jabar

Selasa, 14 November 2023 – 11:15 WIB
Timsel Disusupi Simpatisan Parpol, KPU Lakukan Seleksi Ulang Calon Komisioner 4 Wilayah di Jabar - JPNN.com Jabar
Ilustrasi KPU. Foto dok JPNN.com

jabar.jpnn.com, KOTA BANDUNG - Komisi Pemilihan Umum (KPU) kembali melakukan seleksi komisioner untuk empat daerah di Jawa Barat. Keempat daerah tersebut di antaranya Kabupaten Cianjur, Kabupaten Sukabumi, Kota Depok dan Kota Sukabumi.

Sebelumnya, seleksi di empat wilayah tersebut dinyatakan tidak sah dan harus dilakukan seleksi ulang karena diduga ada tim seleksi yang terafiliasi dengan salah satu partai politik.

Ketua tim seleksi (timsel) Jujun Jamaludin menegaskan, tim yang dimilikinya saat ini dipastikan tidak terafiliasi dengan partai politik manapun.

Dia pun memastikan, proses seleksi akan dilakukan secara transparan dan akuntabel serta dapat dipertanggungjawabkan, terutama soal netralitas tim seleksi.

"Timselnya yang kemarin itu ketuanya masih saya, hari ini timsel ulang juga saya. Namun dari lima orang yang masih jadi Timsel ulang hanya tiga orang, dua lainnya diganti," ucap Jujun dalam keterangannya, dikutip Selasa (14/11).

Jujun mengaku, seleksi ulang merupakan sebuah keputusan yang mau tidak mau dilakukan demi terciptanya demokrasi yang sehat.

"Tentu ini bukan sesuatu hal yang kami harapkan namun pada akhirnya dalam rangka upaya menghasilkan anggota KPU yang berintegritas dan sesuai aturan, maka dengan atas dasar keputusan KPU ri kami harus melaksanakan kembali seleksi ulang ini," tuturnya.

lebih lanjut, Jujun menuturkan, seleksi kali ini tidak dimulai dari awal pendaftaran bakal calon komisioner. Namun, seleksi dilakukan mulai dari tahapan administrasi.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) melakukan seleksi ulang komisioner untuk empat daerah di Jawa Barat.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News