Dedi Mulyadi Nyatakan Kesiapannya Maju Pilgub Jabar 2024

Senin, 11 September 2023 – 15:00 WIB
Dedi Mulyadi Nyatakan Kesiapannya Maju Pilgub Jabar 2024 - JPNN.com Jabar
Wakil Ketua Dewan Pembina Gerindra Dedi Mulyadi seusai menghadiri kegiatan konsolidasi calon legislatif (caleg) Jawa Barat di Kota Bandung, SeninĀ (11/9). Foto: Nur Fidhiah Shabrina/JPNN.com

jabar.jpnn.com, KOTA BANDUNG - Wakil Ketua Dewan Pembina Gerindra Dedi Mulyadi menyatakan kesiapanya untuk maju dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Barat 2024.

Pernyataan itu disampaikan Dedi seusai menghadiri kegiatan konsolidasi calon legislatif (caleg) Jawa Barat di Kota Bandung, Senin  (11/9).

"Saya mah tidak siap jadi Calon Gubernur, saya mah siap jadi Gubernur," kata Dedi.

Namun demikian, mantan Bupati Purwakarta itu mengungkapkan keputusan mengenai Cagub Jabar yang akan diusung oleh Partai Gerindra akan ditentukan langsung oleh Prabowo Subianto.

Menurutnya, saat ini Partai Gerindra akan lebih fokus untuk bisa memenangkan Pilpres dan Pileg.

"Pilpres dulu menangkan Pak Prabowo, menangkan Partai Gerindra, nanti kalau Pak Prabowo sudah menang dan Gerindra kursinya sudah banyak, maka Pilgub kan gampang tinggal siapa yang elektabilitas dan popularitasnya tinggi," tuturnya.

Kata Dedi, seluruh kader Gerindra sudah dipersiapkan untuk menjadi pemimpin. Sehingga apabila nanti mendapat tugas langsung dari Ketum, maka setiap kader wajib mengikutinya.

"Semua kader Gerindra sudah menyiapkan diri. Tinggal dipilih saja oleh bapak (Prabowo Subianto) nanti. Semua kader siapkan diri untuk menjadi pemimpin," ungkapnya.

Wakil Ketua Dewan Pembina Gerindra Dedi Mulyadi menyatakan kesiapannya untuk maju dalam Pilgub Jabar 2024.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News