Jabar Lumbung Suara, Gerindra Siap Ulangi Kesuksesan Pemilu 2019

Sabtu, 20 Mei 2023 – 19:30 WIB
Jabar Lumbung Suara, Gerindra Siap Ulangi Kesuksesan Pemilu 2019 - JPNN.com Jabar
Wakil Ketua Umum DPP Partai Gerindra Fadli Zon seusai kegiatan internal Partai Gerindra di Kota Bandung, Sabtu (20/5). Foto: sources for jpnn

jabar.jpnn.com, BANDUNG - Wakil Ketua Umum DPP Partai Gerindra Fadli Zon optimistis Provinsi Jawa Barat akan kembali menjadi lumbung suara bagi Partainya, dan memenangkan Prabowo Subianto sebagi presiden.

Hal itu berkaca, pada Pemilu 2019 Gerindra mendulang banyak suara di Jabar.

“Saya kira Jawa Barat sangat siap dan jadi salah satu barometer kemenangan Gerindra karena 2019 Gerindra di Jabar urutan pertama dan Prabowo ketika itu mendapat suara terbanyak di Jabar yang merupakan kantong Gerindra,” kata Fadli di Bandung, Sabtu (20/5).

Mengenai target perolehan suara, Fadli Zon tak memerinci angkanya. Namun, Ia memastikan kader partai di tingkat nasional, provinsi, hingga ke kecamatan, akan berjuang maksimal untuk meraih suara sebanyak-banyaknya di Jabar.

“Kami akan berjuang maksimal memenangkan Gerindra dan Prabowo di Jawa Barat, dan tentu nasional,” ujarnya.

“Pokonya sebesar-besarnya lah (suara), kami akan berjuang kalau bisa lebih baik dari kemarin,” sambungnya.

Dalam kesempatan itu, Fadli Zon juga menyinggung soal nama Calon Gubernur Jabar yang akan diusung Gerindra.

Menurutnya, keputusan nama Cagub Jabar yang diusung menunggu keputusan dari Ketua Umum Prabowo Subianto.

DPP Partai Gerindra optimistis Gerindra akan meraih suara banyak di Jawa Barat, termasuk memenangkan Prabowo Subianto dalam Pilpres 2024.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News