Program BJB Mesra, Siap Bantu Pelaku UMKM Jalankan Usaha

Senin, 31 Januari 2022 – 19:52 WIB
Program BJB Mesra, Siap Bantu Pelaku UMKM Jalankan Usaha - JPNN.com Jabar
Bantu pelaku UMKM jalankan usaha, Bank bjb siapkan program bjb Mesra. Ilustrasi: Bank BJB

Menurut Yuddy, tujuan kredit bjb Mesra adalah membantu masyarakat agar terhindar dari pinjol (pinjaman online) yang bunganya mencekik.

Selain itu, program ini juga membantu masyarakat agar terhindar dari jeratan rentenir atau bank emok, serta lembaga-lembaga pinjaman ilegal lainnya. 

Melalui program ini, pelaku usaha yang belum memenuhi syarat jika mengajukan pinjaman ke bank, namun memiliki kesenangan mendapat pinjaman dari bank bjb.

Beberapa kriteria warga yang belum bankable namun bisa menjadi debitur bjb Mesra misalnya tak memiliki agunan, tak memiliki izin usaha, serta tak memiliki pembukuan bisnis.

Semua kriteria itu bisa diabaikan dan tetap mendapat pinjaman bjb Mesra selama syarat lainnya terpenuhi. 

Bahkan, plafon yang ditawarkan pun cukup besar maksimal hingga Rp5 juta.

Tak hanya itu, keunggulan produk bjb Mesra adalah bunga 0 persen, tanpa agunan dan bebas biaya provisi. 

Namun, untuk mengakses pembiayaan ini, nasabah harus anggota komunitas dari rumah ibadah.

Program bjb Mesra merupakan layanan pinjam modal yang dibuat khusus bagi pelaku usaha mikro yang kesulitan mendapatkan modal usaha.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News