Ini Jurus Ridwan Kamil Hadapi Omicron di Jabar

Kamis, 30 Desember 2021 – 18:30 WIB
Ini Jurus Ridwan Kamil Hadapi Omicron di Jabar - JPNN.com Jabar
Gubernur Jabar Ridwan Kamil saat memimpin Rapat Pimpinan (Rapim) di Gedung Sate, Kota Bandung. (Foto: Rizal FS/Biro Adpim Jabar)

jabar.jpnn.com, KOTA BANDUNG - Provinsi Jawa Barat terus mewaspadai penyebaran virus covid-19 varian Omicron. Meskipun saat ini, belum ada temuan kasus varian Omicron di wilayah Jabar. 

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengungkapkan, sama seperti langkah pencegahan sebelumnya, Pemprov Jabar tetap menggencarkan formula 3T, yakni testing, tracing, dan treatment dalam penanganan varian Omicron. 

Ridwan Kamil juga mengimbau masyarakat untuk memperkuat protokol kesehatan 5M (mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, dan mengurangi mobilitas). 

"Tidak ada hal baru dalam penanganan covid-19, mau apa pun namanya, treatmentnya sama saja. Pemerintah melakukan 3T, masyarakat melakukan 5M," tutur Ridwan Kamil di Gedung Sate, Bandung, Kamis (30/12).

Menurut Ridwan Kamil, Pemprov Jabar mulai menyiagakan infrastruktur penunjang, seperti menyiapkan tabung oksigen hingga kapasitas tempat tidur jika sewaktu-waktu ada peningkatan kasus covid-19.

"Kedua, pola Jabar adalah menyiagakan semua infrastruktur tetapi dengan tenang. Jadi kami sudah menghitung oksigen kalau kasusnya meningkat seperti bulan Juli. Rumah sakit, jumlah bed, persentasenya, urutannya seperti apa sedang kami persiapkan," ujarnya. 

Di saat bersamaan, Pemprov Jabar pun terus mempercepat penyuntikan vaksin covid-19. 

Katanya, di akhir tahun ini, warga Jabar yang sudah disuntik dosis pertama vaksin covid-19 diperkirakan mencapai 75 persen. 

Pemprov Jabar mengantipasi penyebaran varian Omicron di Jabar. Ini dia caranya
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News