FKUB Jabar Minta Masyarakat Jaga Kerukunan Saat Hari Raya Natal 2021

Rabu, 22 Desember 2021 – 21:19 WIB
FKUB Jabar Minta Masyarakat Jaga Kerukunan Saat Hari Raya Natal 2021 - JPNN.com Jabar
Ketua FKUB Jawa Barat Rafani Achyar. ANTARA/Bagus Ahmad Rizaldi

jabar.jpnn.com, KOTA BANDUNG - Menjelang Hari Raya Natal 2021, Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Jawa Barat (Jabar) mengajak masyarakat untuk menjaga kondusifitas.

Salah satunya dengan menjaga kerukunan antar ummat beragama dan saling menghargai perbedaan. 

Ketua FKUB Jabar Rafani Achyar mengatakan, Jabar sempat masuk dalam tiga daerah dengan toleransi terendah. Maka dari itu, ia mendorong masyarakat untuk terus membangun toleransi.

"Kita menghormati dan menghargai perayaan Natal dan tahun baru, sehingga tidak ada gangguan apapun dan bisa berjalan dengan khidmat," tutur Rafani di Bandung, Rabu (22/12). 

Rafani menambahkan, FKUB juga akan menggelar doa bersama yang dihadiri para tokoh lintas agama dalam menyambut Tahun Baru 2022.

Rencananya, Kegiatan tersebut akan digelar secara daring dan luring. 

Lebih lanjut, Rafani meminta kegiatan tersebut dapat diikuti oleh berbagai elemen masyarakat di setiap kota dan kabupaten di Jabar. 

Ia juga mengharapkan kondisi masyarakat bisa lebih baik dari tahun sebelumnya, baik dari segi ekonomi, sosial, dan budaya. 

Menjelang perayaan Natal 2021, FKUB mengajak masyarakat menjaga kerukunan dan toleransi. Simak penjelasannya.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News