Tiga Hari Ganjil-Genap, Sebegini Jumlah Kendaraan yang Diputarbalikkan di Bandung

Senin, 14 Februari 2022 – 21:02 WIB
Tiga Hari Ganjil-Genap, Sebegini Jumlah Kendaraan yang Diputarbalikkan di Bandung - JPNN.com Jabar
Petugas kepolisian memberlakukan sistem ganjil genap di Gerbang Tol Pasteur, Kota Bandung, Jawa Barat. Foto: ANTARA/Bagus Ahmad Rizaldi

"Untuk penurunannya sedang dihitung dulu datanya," ujarnya. 

Senada dengan Asep, Pelaksana tugas (Plt) Wali Kota Bandung Yana Mulyana mengatakan, pihaknya masih menghitung data penurunan mobilitas kendaraan yang masuk ke Bandung, imbas penerapan ganjil-genap. 

Namun, Dia menilai pelaksanaan ganjil-genap selama masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 3 tiga hari ke belakang cukup efektif menurunkan mobilitas. 

"Ada lah (efektif) tetapi penurunan persentasenya belum terlaporkan, jadi evaluasi dulu, saya juga harus tau ya, tetapi belum dapat," tutur Yana. 

Lebih lanjut, Yana mengimbau masyarakat agar tetap menaati protokol kesehatan (prokes) guna mencegah penyebaran virus covid-19, terlebih saat ini sudah ada varian omicron. 

Dia juga mengakui kalau masyarakat kini mulai lengah dalam penerapan prokes, terutama penggunaan masker. 

Maka dari itu, Pemkot Bandung meminta agar petugas kembali menggencarkan razia penggunaan masker pada masyarakat di Bandung. 

"Saya minta ke Mapolres dan Dandim nanti kami sama-sama melakukan razia keliling lah, termasuk bawa maskernya," tuturnya.

Ribuan kendaraan diputarbalikan dalam pelaksanaan ganjil-genap di lima gerbang tol Kota Bandung.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News