Kelakuan Asep Tak Termaafkan, Sudah Hobi Main Judol Jadi Perampok Pula

Jumat, 13 September 2024 – 15:35 WIB
Kelakuan Asep Tak Termaafkan, Sudah Hobi Main Judol Jadi Perampok Pula - JPNN.com Jabar
Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo dalam ekspose kasus perampokan di Mapolresta Bandung, Soreang, Kabupaten Bandung, Jumat (13/9/2024). Foto: Nur Fidhiah Shabrina/JPNN.com

jabar.jpnn.com, KABUPATEN BANDUNG - Seorang pria paruh baya bernama Asep Ridwan (42) diringkus Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polresta Bandung.

Asep diringkus tak kurang dari 24 jam setelah ia melakukan perampokan di agen BRILink di Arjasari, Kabupaten Bandung.

Asep merampok dengan menodongkan senjata tajam kepada korban Siti Alifia (24) ketika hendak membuka toko di pagi hari.

Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo mengatakan, kejadian itu bermula saat Siti hendak membuka toko pada Rabu (11/9).

Tiba-tiba, kata Kusworo, pelaku mendatangi toko korban.

Pelaku secara terang-terangan menodongkan senjata tajam dan mencekik korban untuk menyerahkan uang.

“Pelaku mengambil uang dan tersangka langsung melarikan diri. Kemudian korban melaporkan ke polsek, polres dan langsung dilakukan pencarian dan penyelidikan oleh Satreskrim Polresta Bnadung,” kata Kusworo di Mapolresta Bandung, Soreang, Kabupaten Bandung, Jumat (13/9).

Kusworo menerangkan, pelaku berhasil membawa kabur uang sebesar Rp110 juta.

Polresta Bandung dalam waktu kurang dari 24 jam berhasil meringkus pelaku perampokan agen BRILink di Arjasari, Kabupaten Bandung.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News