Ditinggal Antar Anak ke Sekolah Rumah Kontrakan di Depok Dibobol Maling, Logam Mulia dan Uang Tunai Raib
jabar.jpnn.com, DEPOK - Satu kontrakan di Jalan Palem Raya, RT 4, RW 5, Kecamatan Beji, Kota Depok, jadi sasaran maling pada Selasa (18/7).
Korban, Arif menyebut bahwa peristiwa itu terjadi sekitar pukul 10.00 WIB. Saat kejadian, kala itu dirinya bersama sang istri mengantar anaknya ke sekolah.
Ketika pulang sekitar 12.30 WIB, dirinya melihat kondisi pintu kontrakannya telah terbuka.
"Pas saya pulang, itu posisi pintu rumah sudah terbuka, di dalam sudah berantakan gitu," ucapnya, Rabu (19/7).
Dia menyebut barang yang diambil, yakni berupa perhiasan, uang tunai, hingga logam mulia, dengan kerugian ditaksir hingga puluhan juta.
"Totalnya sekitar Rp 20 juta," sebutnya.
Diirnya juga memastikan saat pergi kondisi rumah sudah terkunci rapat, tetapi nahas pintu rumah Arif sudah dibobol.
Saat kejadian tetangganya sempat mencurigai ada orang di depan rumah kontarakan korban.
Aksi pencurian terjadi di sebuah rumah kontrakan di Beji, perhiasan hingga logam mulai raib digondol maling, diperkirakan kerugian korban hingga Rp 20 juta.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News