Opersi Libas Lodaya, Polda Jabar Tangkap Ratusan Pelaku Kejahatan Jalanan

Menurutnya, para pelaku curas, curanmor, dan curat menjalankan aksinya di malam hingga dini hari. Keberhasilan operasi libas lodaya ini, katanya, telah mencapai 100 persen.
Barang curian tersebut, dijual oleh para pelaku di wilayah Jabar, Jawa Tengah, dan Jakarta. Sebagian besar barang curian dijual terpisah dan telah dibongkar.
“Sepeda motor dipasarkan di harga Rp2 juta sampai Rp4 juta, mobil Rp20 juta sampai Rp40 juta,” ungkapnya.
Kepada masyarakat, kata Yani, yang menjadi korban curanmor bisa mendatangi Kantor Polda Jabar untuk mengecek kendaraan yang berhasil diamankan.
Masyarakat bisa membawa tanda bukti laporan kehilangan serta membawa surat kendaraan bermotor.
“Nanti akan dicek, diklarifikasi penyidik, silakan diambil dan mengajukan permohonan tanpa dipungut biaya,” ujarnya. (mcr27/jpnn)
Polda Jabar menangkap ratusan pelaku kejahatan yang beraksi di wilayah hukumnya selama periode Operasi Libas Lodaya.
Redaktur : Ridwan Abdul Malik
Reporter : Nur Fidhiah Sabrina
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News