Begini Pembelaan Ridwan Kamil Soal Aksi Unjuk Rasa Warga di Sekitar Masjid Al Jabbar
jabar.jpnn.com, BANDUNG - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil merespons aksi unjuk rasa warga Cimincrang terkait pengelolaan parkir dan pedagang kaki lima (PKL) di area Masjid Raya Al Jabbar, Bandung.
Kata Ridwan Kamil, pihaknya menggandeng koperasi dari Kodim 0618/Kota Bandung untuk keperluan pengelolaan PKL di Masjid Raya Provinsi Jabar itu.
"Penataan PKL kami akan kerja samakan dengan koperasi Kodim," katanya di Masjid Raya Al Jabbar, Jalan Cimincrang, Kota Bandung, Senin (20/3).
Ia mengungkapkan, pihaknya sudah memiliki skema penataan PKL, khususnya bagi warga setempat.
"Tetap diakomodir semua masyarakat, PKL warga lokal sudah ditampung di sebelah utara, zona barat, dan tanah swasta yang hampir 1 hektare," ungkap Ridwan Kamil.
Selain itu, lanjut Ridwan Kamil, pihaknya juga akan merekrut warga setempat dalam hal pengelolaan parkir di Masjid Al Jabbar.
Nantinya, warga yang terpilih untuk mengelola lahan parkir akan mengikuti pelatihan khusus.
"Yang demo juga anggotanya akan direkrut menjadi tim parkir yang profesional, diedukasi dilatih," tuturnya.
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menyampaikan bahwa nantinya pengelola parkir akan diserahkan kepada warga sekitar dengan pelatihan khusus.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News