7.000 Undangan Bakal Hadiri Peresmian Masjid Raya Al Jabbar, Salah Satunya Menteri
jabar.jpnn.com, BANDUNG - Masjid Raya Al Jabbar bakal segera diresmikan pada Jumat (30/12) mendatang. Diprediksi ada 7.000 orang yang menghadiri peresmian masjid raya Provinsi Jawa Barat itu.
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengatakan, sekelas menteri mulai dari Menteri Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendy dan Menteri Agama Yaqut Cholil Quomas diundang menghadiri peresmian masjid itu.
“Menteri PMK, Menteri Agama saya undang, tetapi saya juga sudah melapor ke Pak Jokowi,” katanya saat memantau progres pembangunan Masjid Al Jabbar, Senin (26/12).
Baca Juga:
Pria yang karib disapa Emil itu menyebut, Presiden Joko Widodo sudah diberitahu mengenai peresmian masjid raya, tetapi orang nomor satu di Indonesia itu tidak datang saat peresmian.
“Hanya mungkin di suatu hari awal tahun depan mampir ke sini, beliau (Jokowi) menjanjikan bersamaan dengan peresmian retensi Andir dan Citarum yang belum dikunjungi,” ujar dia.
Selain pejabat, pada peresmian nanti juga rencananya bakal dihadiri hampir 7.000 undangan.
Baca Juga:
“Ada 7.000-an undangan tetapi mayoritas adalah tokoh. Dari level desa, kecamatan, kabupaten, kota, yang punya umat, kiai, MUI, LSM, ormas, para pemilik saham Jabar, semua diundang,” jelasnya. (mcr27/jpnn)
Peresmian Masjid Raya Al-Jabbar pada Jumat besok diprediksi bakal dihadiri sekitar 7.000 undangan, termasuk sejumlah menteri.
Redaktur : Ridwan Abdul Malik
Reporter : Nur Fidhiah Sabrina
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News