Bahas Kisruh Relokasi SDN Pondok Cina 1, Enam Lembaga Negara Ini Turun Gunung Temui Mohammad Idris

Selasa, 13 Desember 2022 – 13:35 WIB
Bahas Kisruh Relokasi SDN Pondok Cina 1, Enam Lembaga Negara Ini Turun Gunung Temui Mohammad Idris - JPNN.com Jabar
Potret cekcok sengit antara Satpol PP Kota Depok dengan orang tua siswa, di SDN Pondok Cina 1. Foto : Lutviatul Fauziah/JPNN.com.

jabar.jpnn.com, DEPOK - Wali Kota Depok Mohammad Idris sebut pihaknya telah mengadakan rapat yang diinisiasi oleh Kemendikbudristek untuk membahas kisruh relokasi SDN Pondok Cina 1.

Dalam rapat tersebut, juga diikuti oleh beberapa lembaga lainnya, seperti Kementerian PPPA, Menko PMK, KPAI, Kominsi Aparatur Sipil Negara (KASN) dan Ombudsman RI.

“Daripada pertemuan dilakukan satu-satu, lebih baik sekaligus seperti ini agar lebih efisien," ucap Idris, Selasa (13/12).

Kedatangan para lembaga tersebut, diterima langsung oleh Mohammad Idris berserta jajaran, yang terdiri dari Sekretaris Daerah, Kepala Dinas Pendidikan, Kepala BKD, Kepala Dinas Rumkim, Kepala Dinas Perhubungan, Kasatpol PP, unsur yang mewakili DP3AP2KB, serta komisi pembangunan.

“Saat awal pembicaraan, saya sebagai Wali Kota mempertanyakan maksud dan tujuan kedatangannya,” kata Idris.

Akhirnya, para perwakilan dari sejumlah lembaga tersebut menyampaikan pandangan dan masukannya satu per satu terkait teori tentang perlindungan anak.

“Setelah mendengarkan masukan dan pandangan dari semuanya, kami sudah sepakati semuanya dan beberapa hal juga sudah kami laksanakan,” ujarnya.

Idris menyebut pada intinya mereka meminta penyelesaian masalah SDN Pondok Cina 1 difokuskan pada kepentingan anak.

Demi membahas kisruh relokasi SDN Pondok Cina 1, beberapa lembaga negara ini temui Mohammad Idris demi sama-sama mencari jalan keluar terbaik.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News