Jenazah Ayah dan Anak Korban Gempa Bumi Cianjur Ditemukan, 9 Korban Lagi Dalam Pencarian

Senin, 28 November 2022 – 13:25 WIB
Jenazah Ayah dan Anak Korban Gempa Bumi Cianjur Ditemukan, 9 Korban Lagi Dalam Pencarian - JPNN.com Jabar
Tim SAR Gabungan mengevakuasi jasad ayah dan anak yang ditemukan di Desa Cijedil RT 03, Kecamatan Cugenang, Kabupaten Cianjur, Senin (28/11). Foto: Dokumentasi Kantor SAR Bandung

jabar.jpnn.com, CIANJUR - Tim SAR Gabungan kembali menemukan dua jenazah yang hilang dalam musibah gempa bumi di Kabupaten Cianjur.

Di hari kedelapan pascakejadian, tim SAR menemukan jenazah ayah dan anak di Desa Cijedil RT 03. Korban berjenis kelamin laki-laki dewasa dan anak perempuan.

“Korban pertama ditemukan pada pukul 10.10 WIB berjenis kelamin laki-laki dewasa menggunakan jaket kulit hitam dan celana jeans, sedangkan korban kedua ditemukan pukul 10.11 WIB, anak perempuan menggunakan baju warna ungu dan celana training warna hitam,” kata Kepala Kantor SAR Bandung, Jumaril dalam keterangan resminya, Senin (28/11).

Berdasarkan keterangan warga sekitar, dua jasad itu adalah ayah dan anak. Untuk selanjutnya, korban dibawa ke RSUD Sayang Cianjur.

“Info dari warga, korban merupakan ayah dan anak,” tuturnya.

Setelah ditemukannya dua jasad ini, artinya masih tersisa sembilan korban lagi yang masih dalam pencarian Tim SAR Gabungan.

Jumaril menjelaskan pencarian di hari kedelapan masih difokuskan di tiga tempat yang diduga terdapat korban yang tertimbun.

Tiga worksite itu di antaranya Warung Sate Shinta, Desa Cijedil RT 03 RW 01 Kecamatan Cugenang, dan Kampung Cicadas Desa Cijedil.

Jasad ayah dan anak ditemukan tim SAR Gabungan dalam operasi pencarian korban gempa di Kabupaten Cianjur.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News