Melahirkan Cepat dan Aman Dengan Metode ERACS, Ibu Hamil Wajib Tahu!

Senin, 14 November 2022 – 14:40 WIB
Melahirkan Cepat dan Aman Dengan Metode ERACS, Ibu Hamil Wajib Tahu! - JPNN.com Jabar
Dokter Spesialis Kandungan RS Brawijaya Bojongsari, Nivi Chandiawati. Foto : Source for JPNN.com.

jabar.jpnn.com, DEPOK - Rumah Sakit (RS) Brawijaya, Bojongsari, Kota Depok hadirkan metode Enhanced Recovery After Cesarean Surgery (ERACS).

Dokter Spesialis Kandungan RS Brawijaya Bojongsari, Nivi Chandiawati mengatakan metode ERACS ini merupakan pengurang rasa nyeri saat operasi caesar untuk ibu ketika melahirkan, serta mengoptimalkan kesehatan dan keamanan bagi ibu serta bayi, baik sebelum, selama dan setelah menjalani operasi caesar.

"Metode ini memberikan banyak kelebihan, yang jelas metode ini lebih baik dan nyaman bagi ibu dan bayi," ucap Nivi dalam keterangan resminya, Senin (14/11).

Dirinya menyebut bagi ibu hamil yang akan menggunakan metode ERACS di RS Brawijaya Bojongsari akan didampingi oleh dokter kandungan, dokter bedah, dokter anak, gizi, bidan, dan perawat.

"Akan diberikan pendampingan, baik sebelum, selama, dan sesudah tindakan. Sehingga proses persiapan, pelaksanaan, dan penyembuhan bisa lebih cepat. Jika lebih cepat, artinya juga dapat mengurangi biaya persalinan," ujarnya.

Sehingga hanya butuh satu hari untuk proses penyembuhan setelah melahirkan. Tidak seperti pada proses operasi caesar yang biasa, di mana bisa hingga tiga hari perawatan.

"Secara waktu bisa lebih cepat, tetapi para pendamping dokternya lebih lengkap. Kalau operasi caesar yang biasa, perawatan itu biasanya tiga hari," jelasnya.

Dia menyebut metode ERACS yang dilakukan menggunakan obat khusus, sehingga ketika proses sebelum, selama, dan sesudah operasi akan lebih cepat dan optimal.

RS Brawijaya Kota Depok andalkan motode ERACS yang merupakan metode pengurangan rasa nyeri saat operasi caesar pascamelahirkan. Ibu hamil harus tahu!
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News