Tjetje Hidayat Kerap Kunjungi Dada Rosada di Lapas Sukamiskin

Kamis, 10 November 2022 – 20:30 WIB
Tjetje Hidayat Kerap Kunjungi Dada Rosada di Lapas Sukamiskin - JPNN.com Jabar
Jenazah Tjetje Hidayat Padmadinata saat diantarkan ke peristirahatan terakhirnya di TPU Gumuruh, Jalan Gumuruh, Kota Bandung, Kamis (11/10). Foto: Nur Fidhiah Shabrina/JPNN.com

jabar.jpnn.com, BANDUNG - Mantan Wali Kota Bandung Dada Rosada menyampaikan dukacitanya atas meninggalnya tokoh Sunda Tjetje Hidayat Padmadinata.

Tjetje dimata Dada adalah sosok sahabat yang bersahaja, menghargai, dan menghormati satu sama lain.

“Dalam sikapnya sangat toleran kang Tjetje, sangat menghargai orang, menghormati orang, sangat memaafkan orang, itu luar biasa,” katanya ditemui seusai menghadiri pemakaman di TPU Gumuruh, Jalan Gumuruh, Kota Bandung, Kamis (10/11).

Dada mengungkapkan, semasa hidupnya Tjtje menjalankan perannya sebagai seorang sahabat sejati. Hal itu dibuktikan selama dirinya mendekam dibalik jeruji besi, Tjetje rutin mengunjunginya di Lapas Kelas IA Sukamiskin, Kota Bandung.

“Paling luar biasa yang saya rasakan selama saya di Sukamiskin, paling sering kang Tjetje berkunjung,” ungkapnya.

Bahkan, Tjetje sempat merayakan ulang tahunnya di Lapas Sukamiskin bersama dia dan penghuni lapas lainnya

“Kang Tjetje itu selain merayakan ulang tahunnya di rumah saya waktu wali kota di rumah dinas pendopo juga melakukan peringatan ulang tahunnya di Sukamiskin tahun 2016. Di  mana ada orang juga tidak dan kang Tjetje melakukan itu,” jelasnya.

“Beliau memang baik orangnya, karena itu saya sebagai sahabatnya merasa kehilangan juga yang selama ini selalu kalau tidak bertemu itu ya kontak, dan terakhir saat saya diundang AMS, beliau saat sakit juga datang,” tuturnya.

Eks Walkot Bandung Dada Rosada mengaku kehilangan sosok sahabatnya Tjetje Hidayat Padmadinata. Ia pun mengungkapkan perasaan kehilangannya.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News