Hamdalah, SDN Pancoran Mas 3 Mulai Diperbaiki Pemkot Depok
jabar.jpnn.com, DEPOK - Setelah penantian panjang selama enam bulan lamanya, akhirnya atap di dua ruangan kelas SDN Pancoran Mas 3 yang ambruk akibat angin puting beliung diperbaiki.
Kepala SDN Pancoran Mas 3, Bunyanah mengatakan pengerjaan perbaikan atap sekolah sudah mulai dilakukan Pemkot Depok.
"Alhamdulillah, kami mengucapkan terima kasih kepada Disdik dan Rumkim Kota Depok yang sudah peduli terhadap SDN Pancoran Mas 3," ucapnya di lokasi, Senin (17/10).
Dirinya juga mengatakan estimasi pengerjaan tersebut sekitar satu hingga dua bulan ke depan dengan menggunakan anggaran Belanja Tidak Terduga (BTT).
"Selama proses perbaikan, pembelajaran dilakukan secara bergantian. Baik itu pembelajaran tatap muka (PTM) ataupun belajar dari rumah (BDR)," terangnya.
Sekadar diketahui, dua atap di dua kelas SDN Pancoran Mas 3 tersebut ambruk lantaran angin puting beliung yang terjadi pada 19 April 2022.
Baca Juga:
Pihak sekolah sudah mengajukan perbaikan sedari dulu, tetapi baru saat ini perbaikan dilakukan oleh Pemkot Depok. (mcr19/jpnn)
Atap di dua ruang kelas SDN Pancoran Mas 3 yang ambruk akibat puting beliung akhirnya diperbaiki Pemkot Depok setelah menanti selama enam bulan.
Redaktur : Yogi Faisal
Reporter : Lutviatul Fauziah
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News