Buntut Kebakaran Gudang JNE, Sejumlah Rumah Kontrakan Warga Hancur Tertimpa Tembok Pembatas

Senin, 12 September 2022 – 12:15 WIB
Buntut Kebakaran Gudang JNE, Sejumlah Rumah Kontrakan Warga Hancur Tertimpa Tembok Pembatas - JPNN.com Jabar
Tembok Gudang JNE yang roboh menimpa rumah warga. Foto : Lutvaitul Fauziah/JPNN.com.

jabar.jpnn.com, DEPOK - Sebuah gudang milik  JNE yang berlokasi di Jalan Pekapuran, Kelurahan Curug, Kecamatan Cimanggis, Kota Depok hangus terbakar pada Senin (12/9), hingga berdampak pada pemukiman warga.

Dugaan sementara, penyebab kebakaran tersebut terjadi karena adanya korsleting listrik di Gudang JNE tersebut.

Selain api menjalar ke tiga rumah warga, kebakaran ini juga mengakibatkan beberapa rumah tertimpa tembok Gudang JNE Cimanggis.

Salah satu warga terdampak, Ujang mengungkapkan kontrakannya mengalami kerusakan akibat tembok pembatas Gudang JNE ambruk, karena jarak kontrakannya dengan tembok JNE hanya sekitar dua meter.

“Saya juga kaget, dikira bunyi petasan, tetapi seperti ledakan makanya saya langsung cek keluar. Saya lihat api telah menyala besar dan warga juga sudah teriak-teriak,” jelasnya.

Tak lama tembok Gedung JNE tersebut ambruk dan menimpa beberapa kontrakan yang ada disekitarnya.

“Gak lama setelah pada keluar, tembok roboh. Tetapi warga sudah pada keluar ke depan gang,” ujarnya.

Dia menjelaskan warga sekitar tidak sempat menyelamatkan barang-barang yang ada di dalam rumahnya.

Akibat kebakaran di Gudang JNE Cimanggi Depok, tembok pembatas gudang roboh hingga menimpa rumah warga, satu orang mengalami luka saat menyelamatkan diri.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News