Pentingnya Ilmu Geomatika Dalam Semua Aspek Kehidupan

Senin, 05 September 2022 – 12:36 WIB
Pentingnya Ilmu Geomatika Dalam Semua Aspek Kehidupan - JPNN.com Jabar
Ilustrasi perkuliahan. Ilustrasi/foto: Ricardo/JPNN.com

jabar.jpnn.com, BANDUNG - Memilih jurusan yang tepat saat masuk ke sebuah universitas ataupun perguruan tinggi menjadi hal yang sangat penting.

Selain perlu dilatar belakangi dengan minat belajar, tentunya pemilihan jurusan pun harus diiringi dengan pemikiran proyeksi kedepan.

Baik dilihat dari potensi dan peluang penyerapan tenaga kerja ataupun mandiri wirausaha.

Namun demikian pada era digitalisasi saat ini, ada salah satu jurusan perkuliahan yang cukup menjadi perhatian dunia industri dan menjadi jurusan yang cukup prospektif bagi mahasiswa.

Salah satu nya yaitu jurusan Geomatika, atau pemetaan. Saat ini jurusan Geomatika sendiri masih belum terlalu banyak, hanya beberapa perguruan tinggi saja yang membuka jurusan tersebut.
Salah satunya adalah di Kampus Universitas Jenderal Ahmad Yani (Unjani).

Dekan Fakultas Teknik Unjani Ferry Rusgiyarto mengatakan, jurusan Geomatika memang menjadi salah satu jurusan yang sangat prospektif.

Apalagi dimasa era digital seperti sekarang ini dimana banyak aplikator yang membangun aplikasi yang menyertakan fitur pemetaan.

Seperti halnya aplikasi untuk pengiriman logistik, antar barang dan penumpang serta lainnya. Termasuk juga hal-hal pembangunan yang berkaitan dengan pengukuran tanah.

Ilmu Geomatika dapat diterapkan dalam segala jenis bidang pekerjaan.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News