Selesai Menjadi Amirul Hajj, Ridwan Kamil Siap Pimpin Roda Pemerintahan Jabar Kembali

Senin, 18 Juli 2022 – 21:17 WIB
Selesai Menjadi Amirul Hajj, Ridwan Kamil Siap Pimpin Roda Pemerintahan Jabar Kembali - JPNN.com Jabar
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. Foto: Nur Fidhiah Shabrina/JPNN.com

jabar.jpnn.com, BANDUNG - Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil akan kembali ke Tanah Air setelkah menyelesaikan tugasnya sebagai Amirul Hajj bagi jemaah haji.

Selain memimpin rombongan haji asal Jabar, Ridwan Kamil berserta keluarganya juga berhaji atas nama almarhum Emmeril Kahn Mumtadz.

Eks Wali Kota Bandung itu pulang ke Indonesia pagi tadi waktu setempat.

“Hari Ahad atau Hari Minggu ini hari terakhir saya beribadah di Tanah Suci, senin subuh sudah kembali pulang terbang ke Tanah Air tercinta. Semoga selamat sampai rumah,”kata Ridwan Kamil dalam keterangan resminya, Senin (18/7).

Sebagai Amirul Hajj, pria yang karib disapa Kang Emil itu bertugas mengawal dan memastikan sekitar 17.000 jemaah haji asal Jabar mendapatkan pelayanan maksimal.

Sebelum melakukan wukuf di Arafah dan lempar jumrah, Ia rutin mengunjungi penginapan untuk menyapa dan memastikan jemaah haji mendapatkan pelayanan yang optimal dan menjalankan ibadah haji dengan khusyuk.

Selain itu, Ridwan Kamil juga sempat menjenguk sekaligus menyemangati salah satu jemaah asal Subang, Winingsih, yang sedang terbaring stroke.

“Tugas menajadi Amirul Hajj Jabar sudah dilaksanakan semaksimal mungkin. Berbagai koordinasi dan aksi melancarakan kegiatan jemaah haji sudah dilakukan dan terus dikerjakanan dengan koordinasi dengan tim pendamping haji daerah,” ujarnya.

Gubernur Jabar Ridwan Kamil segera pulang ke Indonesia setelah menyelesaikan tugasnya sebagai Amirul Hajj dan berhaji atas nama putranya, Emmeril Kahn Mumtadz.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News