Perluas Digitalisasi Pasar Dalam Mendukung UMKM, Bank BJB Gelar NgeDIGI
jabar.jpnn.com, BANDUNG - Dalam rangka HUT ke-495 Provinsi DKI Jakarta dan mendukung program digitalisasi bank bjb pada ekosistem khusus pasar di Jakarta, bank dengan kode emiten BJBR ini bersama Perumda Pasar Jaya menggelar acara Pasar NgeDIGI di Pasar Mayestik Jakarta.
Pemimpin Divisi Corporate Secretary bank bjb Widi Hartoto mengungkapkan, kegiatan tersebut bertujuan untuk mendukung sektor UMKM pasca pandemi, sekaligus implementasi dari QRIS yang merupakan salah satu program dari Bank Indonesia.
“Terdapat beberapa program promo yang berlangsung pada 24 hingga 30 Juni 2022 yaitu program diskon up to 40 persen, dengan transaksi menggunakan DIGI dan DigiCash by bank bjb pada tenant UMKM dari berbagai daerah di Jawa Barat seperti Cirebon dan Kuningan, serta UMKM di Jakarta,” ucap Widi dalam keterangan tertulisnya kepada JPNN.com, Jumat (24/6).
Tidak hanya itu, kegiatan tersebut diharapkan dapat membangkitkan perekonomian di sektor UMKM khususnya yang berjualan di pasar-pasar dibawah kelolaan Perumda Pasar Jaya seperti di Pasar Mayestik.
“Kami berharap dapat meningkatkan transaksi bagi para nasabah dan pengguna Digital Banking bank bjb,” tuturnya.
Lebih lanjut, Widi mengatakan, bank bjb memiliki berbagai keunggulan di sektor infrastruktur teknologi informasi dan digitalisasi.
Keunggulan tersebut, kata Widi, memungkinkan produk bank bjb dapat diakses secara digital, sehingga nasabah tidak perlu datang ke bank, karena layanan bank bjb dapat diakses kapan pun dan dimana pun melalui gawai nasabah.
"Mari kita cintai produk Indonesia dan mendukung kemajuan UMKM dan dengan bertransaksi secara cashless dengan DIGI dan DigiCash bank bjb," ujar Widi.
Bank bjb bersama Perumda Pasar Jaya menggelar acara 'Pasar NgeDIGI' di Pasar Mayestik, dalam rangka HUT ke-495 Provinsi DKI Jakarta.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News