Pemkab Bogor Siap Luncurkan Aplikasi Pemantau Harga Bahan Pokok

Rabu, 22 Juni 2022 – 17:40 WIB
Pemkab Bogor Siap Luncurkan Aplikasi Pemantau Harga Bahan Pokok - JPNN.com Jabar
Pemerintah Kabupaten Bogor saat menggelar rapat koordinasi lintas sektoral, terkait pengamanan harga bahan pokok jelang Iduladha. Foto: Dok. Pemkab Bogor.

jabar.jpnn.com, KABUPATEN BOGOR - Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagin) Kabupaten Bogor menggelar rapat bersama Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Pasar Tohaga dan para distributor terkait pengawasan distribusi minyak goreng, di Cahaya Village Hotel, Megamendung.

Kepala Disdagin Kabupaten Bogor Entis Sutisna mengatakan, berbagai kebutuhan pokok menjelang Iduladha kembali mengalami kenaikan.

“Kami berdiskusi untuk menyamakan persepsi mengenai persoalan pengawasan distribusi minyak goreng di lapangan. Untuk level minyak goreng, sebetulnya menjadi kewenangan pusat, selama ini untuk mengawasi distribusinya di daerah. Kami punya tim yang di dalamnya ada Polres Bogor dan Kejaksaan Negeri yang diterjunkan secara rutin untuk memantau di pasar-pasar,” ucapnya Entis.

Dengan adanya rapat sinergi ini dirinya berharap ke depannya akan lebih baik, terutama komunikasi antara pemerintah pusat, pengusaha, dan petani.

“Sehingga tidak menentukan harga eceran tertinggi dahulu sebelum ada komunikasi dengan para pengusaha dan petani. Jadi, tidak juga rendah yang dapat merugikan petani dan tidak juga melambung yang dapat merugikan konsumen," jelasnya.

Dia juga mengharapkan hasil kegiatan hari ini dapat memberikan solusi terbaik, sehingga terjadi persamaan persepsi dan sinergi antara Pemkab Bogor bersama seluruh stakeholder terhadap pengawasan distribusi minyak goreng di lapangan.

Selain itu, Disdagin Kabupaten Bogor tahun ini berencana meluncurkan aplikasi untuk masyarakat guna memantau harga-harga kebutuhan bahan pokok.

“Aplikasi ini diharapkan segera terselesaikan, sehingga perkembangan harga-harga bisa dipantau langsung oleh masyarakat secara real time,” tuturnya.

Menjelang hari raya Iduladha, Pemkab Bogor siap lakukan pemantauan terhadap sejumlah harga kebutuhan bahan pokok di pasaran.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News