Bank BJB Gandeng BPR Irian Sentosa untuk Akselerasi Kredit di Wilayah Timur Indonesia
Selain itu, Widi menuturkan, kolaborasi ini juga diharapkan akan mendorong penyaluran kredit bank bjb di kawasan timur Indonesia, mengingat BPR Irian Sentosa memiliki jaringan kantor cabang luas dengan ribuan nasabah yang tersebar di berbagai kota Kabupaten Provinsi Papua.
Bank bjb optimis, kolaborasi ini memiliki dampak positif mengingat BPR Irian Sentosa juga masuk kategori 250 BPR terbaik dengan aset di atas Rp1 triliun.
"Menjadi salah satu komitmen bank bjb dalam berkolaborasi dengan berbagai pihak untuk mendorong pertumbuhan ekonomi daerah," kata Widi.
Sebagai catatan, hingga Maret 2022, penyaluran kredit bank bjb mencapai Rp 105,1 triliun.
Realisasi kredit tersebut meningkat 8,3% year on year (yoy), atau tumbuh di atas rata-rata industri perbankan yang berada di level 5,8% pada Januari 2022.
Dengan kualitas kredit terjaga, Bank Bjb mencatatkan rasio kredit bermasalah (NPL) turun dari 1,4% menjadi 1,2%.
Tak hanya itu, perusahaan juga meraup laba sebesar Rp 738 miliar atau tumbuh 28,6% yoy pada kuartal I 2022.
Salah satunya berkat kenaikan fee based income yang juga tumbuh 43,7% yoy menjadi Rp 372 miliar.
Bank BJB menandatanganni perjanjian kerja sama Penyaluran Kredit UMKM Channeling dengan PT BPR Irian Sentosa dan PT Modern Multri Artha.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News