Diterjang Hujan dan Angin Atap Depan Puskesmas Ratujaya Depok Ambruk

Selasa, 14 Juni 2022 – 19:20 WIB
Diterjang Hujan dan Angin Atap Depan Puskesmas Ratujaya Depok Ambruk - JPNN.com Jabar
Proses perbaikan atap depan Puskesmas Ratujaya yang ambruk. Foto : Lutviatul Fauziah/JPNN.com.

jabar.jpnn.com, DEPOK - Hujan deras disertai angin kencang yang menerjang Kota Depok, membuat kanopi depan Puskesmas Ratujaya, Kecamatan Cipayung ambruk.

Kepala UPT Puskesmas Ratujaya Lukman mengatakan, kanopi tersebut berfungsi sebagai atap untuk menampung antrean pasien jika mengular ke luar. Jadi, kalau di dalam antrean pasien penuh mereka bisa menunggu di depan.

“Saat kejadian memang ada dua pasien yang sedang menunggu, tetapi karena hujan sehingga mereka menunggu di dalam. Jadi, saat kejadian ambruknya kanopi ini tidak ada korban jiwa,” ucapnya, Selasa (14/6).

Dirinya menjelaskan meskipun kanopi depan ambruk tetapi hal itu tidak membuat pelayanan kesehatan di Puskesmas menjadi terhambat.

“InsyaAllah pelayanan di Puskesmas Ratujaya yang buka 24 jam ini tidak terganggu,” tuturnya.

Selain itu, pihaknya juga telah mempersiapkan jalur evakuasi jika sewaktu-waktu diperlukan selama proses perbaikan.

“Karena kami mengutamakan keselamatan pasien, sehingga kami pakai jalur evakuasi yang aman untuk dilalui oleh pasien,” ujarnya.

Saat ini perbaikan kanopi pun terus dilakukan. Bahakan, perbaikan dilakukan sedari pagi untuk mempercepat proses pengerjaan.

Kanopi bagian depan Puskemas Ratujaya, Kota Depok ambruk, akibat diterjang hujan deras dan angin kencang. Saat ini proses perbaikan sedang dilakukan.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News