Kembali Digelar Pascapandemi, HJB ke-540 Dipastikan Berjalan Meriah, Berikut Rangkaian Kegiatannya

Kamis, 02 Juni 2022 – 13:05 WIB
Kembali Digelar Pascapandemi, HJB ke-540 Dipastikan Berjalan Meriah, Berikut Rangkaian Kegiatannya - JPNN.com Jabar
Tampilan logo Hari Jadi ke-540 Kota Bogor. Foto: Source fo JPNN.com

jabar.jpnn.com, KOTA BOGOR - Setelah dua tahun ditiadakan akibat pandemi Covid-19, kini festival budaya sebagai acara puncak Hari Jadi ke-540 Bogor (HJB) akan kembali digelar yang terpusat di Alun-alun Kota Bogor.

Wali Kota Bogor Bima Arya mengungkapkan, festival budaya tersebut akan mulai digelar pada Jumat (3/6).

“Untuk perayaan HJB dilakukan pada 3 Juni, yang dipusatkan di alun-alun Kota Bogor,” ucap Bima Arya.

Dia mengatakan nantinya dalam kegiatan tersebut akan ada berbagai atraksi kesenian dari berbagai sanggar yang ada di Kota Bogor.

Asisten Perekonomian dan Pembangunan (Asperbang) Setda Kota Bogor Dody Ahdiat mengatakan, hingga kini berbabagai persiapan untuk helaran HJB ke-540 masih terus dimatangkan.

“Masih terus dimatangkan, kami juga ada dua opsi yang masih disiapkan, pertama rangkaian acara akan dimulai di halaman Balaikota Bogor, pada Jumat pukul 15.30 WIB. Kemudian, Wali Kota Bogor dan unsur Muspida akan melakukan pawai dari Balai Kota, melalui Jalan Ir. H Juanda menuju Jalan Kapten Muslihat, dan finis di depan Alun-alun Kota Bogor,” jelasnya.

Opsi selanjutnya, Wali Kota Bogor nantinya hanya berjalan di sekitaran pedestrian Alun-alun Kota Bogor saja.

Dia menerangkan, awalnya Pemkot Bogor berencana membuat acara festival budaya dengan pawai seperti sebelum pandemi.

Setelah dua tahun ditiadakan akibat pandemi, tahun ini festival budaya kembali digelar untuk memperingati HJB ke-540 yang terpusat di Alun-alun Kota Bogor.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News