New Experience DIGI by Bank Bjb, Mudahkan Pengguna dalam Bertransaksi

Rabu, 25 Mei 2022 – 09:37 WIB
New Experience DIGI by Bank Bjb, Mudahkan Pengguna dalam Bertransaksi - JPNN.com Jabar
Bank Bjb meningkatkan performa layanan pada aplikasi DIGI by BAnk Bjb. (Foto: Dokumentasi Bank Bjb)

Bagi nasabah yang nyaman melakukan transaksi melalui web browser dapat memilih icon DIGI NET di menu lainnya, selain itu nasabah pun bisa melakukan perubahan kode akses dengan menekan menu ganti kode akses.

"Bank Bjb mengingatkan kepada nasabah untuk melakukan pengantian kode akses secara berkala melakukan pengantian kode akses secara berkala dari pihak yang tidak bertanggung jawab," ucap Yuddy.

Nasabah Bank Bjb juga kini dapat meminjamkan dana melalui menu DIGI Loan yang ada di dalam aplikasi DIGI by Bank Bjb.

Untuk mengetahui info saldo rekening dan ministatement, nasabah dapat lebih mudah dengan fitur intip saldo.

Pada halaman utama DIGI by bank bjb, pengguna cukup melakukan swipe ke bawah pada menu “Geser Untuk Cek Saldo”.

Nasabah perlu melakukan aktifasi terlebih dahulu jika ingin menggunakan fitur ini. checklist setuju dengan syarat dan ketentuan lalu tap tombol lanjutkan lalu aktifkan fitur Quick Access Cek Saldo.

Bagi nasabah yang sering melakukan donasi atau top up saldo e-commerce, bisa dengan mudah melalui halaman utama DIGI by Bank Bjb. Kemudian tekan tombol Quick Access, lalu tap icon hati yang ada pada layar diikuti tekan tombol aktifkan.

DIGI by Bank Bjb siap memudahkan nasabah yang ingin melalukan pembayaran T-Samsat, Autodebet, bjb DPLK, bjb Tandamata RDN dan transfer melalui BI-Fast yang dapat diakses pada menu produk lainnya pada halaman utama.

Bank Bjb meningkatkan performa layanan pada aplikasi DIGI by Bank Bjb. Pengguna semakin dimudahkan dengan peningkatan fitur di dalamnya.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News