Layanan Drive Thru Makanan Khas Lebaran di Rutan Kelas I Depok Kebanjiran Pengunjung
jabar.jpnn.com, DEPOK - Sejak dibuka pada hari H lebaran kemarin, program layanan drive thru makanan khas lebaran di Rutan Kelas I Depok kebanjiran pengunjung.
Tercatat ada sekitar 200 lebih paket makanan khas lebaran yang dititipkan pihak keluarga kepada petugas, untuk diberikan kepada para warga binaan penghuni Rutan Kelas I Depok.
Kepala Pengamanan Rutan Kelas I Depok Numan Fauzi mengatakan, sejak dua hari layanan tersebut dibuka, ada sekitar 200 lebih kiriman makanan khas lebaran untuk warga binaan dari keluarga mereka.
"Kiriman yang kami terima sudah sekitar 200 paket," ucapnya, Selasa (3/5).
Dia menjelaskan layanan drive thru ini sudah tiga tahun dilakukan pihaknya, lantaran sampai saat ini belum dibukanya layanan perjumpaan tatap muka.
"Ini tahun ketiga kami melakukan drive thru ini," jelasnya.
Dirinya mengungkapkan paket kiriman yang diberikan untuk warga binaan berupa makanan khas lebaran, seperti ketupat, opor ayam, rendang, dan kue kering.
"Tidak hanya makanan saja, ada pula yang mengirimkan perlengakapan salat, seperti sajadah, baju muslim, mukena, dan Al-Qur'an," terangnya.
Sejak dibuka pada hari H lebaran kemarin, program layanan drive thru makanan khas lebaran di Rutan Kelas I Depok kebanjiran pengunjung.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News