Lapas Cikarang Siapkan Kajian untuk Sukseskan Program Pondok Pesantren Bagi Warga Binaan

Rabu, 16 April 2025 – 15:00 WIB
Lapas Cikarang Siapkan Kajian untuk Sukseskan Program Pondok Pesantren Bagi Warga Binaan - JPNN.com Jabar
Potret kegiatan kerohanian dan kegiatan keagamaan di lembaga pemasyarakatan (lapas). Foto: Dok JPNN

jabar.jpnn.com, KABUPATEN BEKASI - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Cikarang, Kabupaten Bekasi menyiapkan kajian standar operasional prosedur penyelenggaraan program pondok pesantren dan pendidikan formal bagi warga binaan sebagaimana inisiasi Majelis Ulama Indonesia daerah setempat.

"Kami akan segera melakukan pertemuan kembali dengan MUI Kabupaten Bekasi untuk membahas lebih rinci berkaitan rencana pendirian pondok pesantren dan penyelenggaraan pendidikan formal bagi para warga binaan kami," kata Kepala Lapas Kelas IIA Cikarang, Urip Dharma Yoga.

Ia mengatakan pembahasan dimaksud mencakup rumusan materi rinci menyangkut tujuan, sasaran kegiatan, standar warga binaan yang dapat diikutsertakan, termasuk bentuk dukungan apa saja yang bisa diberikan guna mewujudkan terlaksana program tersebut.

Kemudian rencana kerja seperti materi kajian, jadwal kegiatan hingga monitoring dan evaluasi setiap kegiatan.

Setelah pembahasan lanjutan ini tuntas maka langkah berikutnya adalah penandatanganan nota kesepahaman antara Lapas Cikarang dengan MUI Kabupaten Bekasi sebagai bentuk komitmen resmi kedua belah pihak.

Dirinya menyambut sangat positif atas inisiatif MUI Kabupaten Bekasi untuk menyelenggarakan program pondok pesantren serta pendidikan formal bagi warga binaan di Lapas Cikarang.

"Program ini sejalan dengan visi kami dalam meningkatkan pembinaan spiritual dan pendidikan warga binaan, khususnya bagi yang beragama Islam," katanya.

Dia berharap program tersebut dapat memberikan bekal yang cukup bagi warga binaan untuk reintegrasi sosial dengan lebih baik setelah bebas nanti.

Lapas Kelas IIA Cikarang menyiapkan kajian standar operasional prosedur penyelenggaraan program pondok pesantren dan pendidikan formal bagi warga binaan
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar
JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News