Pemkab Subang Perbaiki Jalan Tambakmekar-Kasomalang yang Rusak

Kamis, 13 Maret 2025 – 15:00 WIB
Pemkab Subang Perbaiki Jalan Tambakmekar-Kasomalang yang Rusak - JPNN.com Jabar
Ilustrasi perbaikan jalan. Foto: Source for JPNN.com

jabar.jpnn.com, SUBANG - Bupati Subang Reynaldy Putra Andita memperbaiki kerusakan jalan Tambakmekar-Kasomalang Desa Cikumpay menyusul banyaknya masyarakat yang mengeluhkan kondisi kerusakan jalan tersebut. 

"Iya selama ini banyak masyarakat yang melaporkan kerusakan di ruas jalan Tambakmekar-Kasomalang Desa Kumpay, Kecamatan Jalancagak," katanya.

Masyarakat banyak yang melapor kerusakan di ruas jalan itu melalui media sosial. Selain itu, ada juga yang masyarakat yang menyampaikan secara langsung kepada dirinya.

Atas hal tersebut, sebagai tindak lanjut dari laporan masyarakat, pihaknya telah melakukan peninjauan ke lokasi. Ternyata benar, kondisinya rusak parah. Sehingga perlu segera dilakukan perbaikan. 

Menurut dia, sebenarnya perbaikan ruas jalan Tambakmekar-Kasomalang sudah direncanakan oleh Pemerintah Kabupaten Subang. Anggarannya telah dialokasikan di dalam APBD Perubahan 2025. 

"Ruas jalan itu akan segera diperbaiki, tetapi kami minta waktu, karena pelaksanaan perbaikan dilakukan dengan menggunakan anggaran dalam APBD Perubahan," katanya. 

Ia mengatakan, perbaikan kerusakan jalan di wilayah Subang menjadi prioritas. Karena jalan raya itu langsung dirasakan oleh masyarakat. 

"Program perbaikan jalan ini menjadi fokus kami. Jadi kerusakan jalan pasti akan tertangani," kata dia. 

Bupati Subang Reynaldy Putra Andita memperbaiki kerusakan jalan Tambakmekar-Kasomalang Desa Cikumpay menyusul banyaknya masyarakat yang mengeluh
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News