Dinyatakan Overload Sejak 2014, TPA Cipayung Depok Bakal Ditutup Pemerintah

Selasa, 25 Februari 2025 – 13:00 WIB
Dinyatakan Overload Sejak 2014, TPA Cipayung Depok Bakal Ditutup Pemerintah - JPNN.com Jabar
Potret TPA Cipayung, Kota Depok. Foto : Lutviatul Fauziah/JPNN

Dirinya menekankan, bahwa sistem sanitary landfill yang pernah diterapkan di TPA ini dulu masih memungkinkan pengelolaan limbah secara lebih terkendali, tetapi dengan semakin menumpuknya sampah, metode tersebut tidak lagi efektif.

"Dulu masih ada sumur pantau dan Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL), tetapi sekarang semuanya tertutup oleh timbunan sampah yang semakin tinggi," ungkapnya.

Meskipun DLHK Depok telah menyusun berbagai strategi, Abdul Rahman mengakui bahwa revitalisasi pengelolaan sampah membutuhkan anggaran yang besar.

Oleh karena itu, pihaknya berharap adanya dukungan dari pemerintah pusat, swasta, serta partisipasi masyarakat untuk mewujudkan sistem pengelolaan sampah yang lebih baik.

"Surat dari Menteri LHK ini menjadi peringatan bagi kita semua. Namun, kami tidak bisa bekerja sendiri. Perlu ada kolaborasi antara pemerintah, sektor swasta, dan masyarakat agar kita bisa mengatasi masalah sampah dengan lebih efektif," tandasnya. (mcr19/jpnn)

Pemkot Depok menyiapkan sejumlah langkah strategis terkait TPA Cipayung yang sudah overload dan akan menutupnya dalam waktu 5 tahun ke depan

Redaktur : Yogi Faisal
Reporter : Lutviatul Fauziah

Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News