814 Bencana Melanda Kota Bogor di Sepanjang Tahun Ini, 4.674 Warga Jadi Korban
jabar.jpnn.com, KOTA BOGOR - Sebanyak 814 bencana alam dan nonalam melanda Kota Bogor di sepanjang tahun ini, tepatnya dalam kurun waktu Januari hingga November 2024.
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bogor, Hidayatulloh mengatakan 814 bencana itu didominasi tanah longsor 287 kejadian dan pohon tumbang 190 kejadian.
"Kemudian bangunan roboh 179, angin kencang 62, kebakaran 41, banjir 35, evakuasi hewan 9, kekeringan 4, SAR 3 dan kategori lain-lain 1," kata Hidayatulloh, Minggu (1/12).
Baca Juga:
Akibat kejadian itu, sebanyak 1.395 kepala keluarga dengan 4.674 jiwa menjadi korban akibat 814 bencana alam dan nonalam yang melanda Kota Bogor di sepanjang tahun ini.
"Dari ribuan warga Kota Bogor yang menjadi korban, 40 di antaranya mengalami luka ringan, 17 luka berat dan ada 8 warga yang meninggal dunia," jelasnya.
Tak hanya itu, 814 bencana alam dan nonalam yang melanda Kota Bogor tersebut juga merusak ratusan rumah dan bangunan milik masyarakat.
"Sebanyak 205 rumah warga mengalami rusak ringan, 182 rusak sedang dan 123 rumah warga mengalami rusak berat," bebernya.
BPBD Kota Bogor terus mengupayakan penanganan cepat melalui koordinasi lintas sektor, termasuk pemulihan infrastruktur.
Sebanyak 814 bencana alam dan nonalam melanda Kota Bogor di sepanjang tahun ini, tepatnya dalam kurun waktu Januari hingga November 2024.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News