Puluhan Warga Cianjur Keracunan Nasi Kotak Tahlilan
"Sampai pukul 17.30 WIB warga yang menjalani perawatan di puskesmas terdiri dari 27 orang dewasa, 10 orang anak-anak, sedangkan empat orang dirujuk ke RSUD Sayang Cianjur," katanya.
Seperti diberitakan Dinas Kesehatan mencatat puluhan orang warga Kampung Boregah, Desa Panyusuhan, Kecamatan Sukaluyu, mengalami keracunan masal setelah menyantap nasi kotak yang disediakan dalam acara tahlilan seorang warga, Senin (30/9).
Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinkes Cianjur dr Frida Laila Yahya, mengatakan saat ini petugas sudah menuju ke lokasi guna melakukan pendataan dan mengambil sampel sisa makanan untuk diuji ke laboratorium.
"Untuk memastikan penyebab keracunan, petugas sudah dikirim ke lokasi untuk mengambil sampel makanan yang diduga menjadi penyebab keracunan masal," katanya. (antara/jpnn)
Puluhan warga Desa Panyusuhan, Kecamatan Sukaluyu, Kabupaten Cianjur keracunan nasi kotak tahlilan
Redaktur & Reporter : Yogi Faisal
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News