Kisah Pasien RS Citra Arafiq Saat Kebakaran, Dievakuasi Saat Operasi Hingga Luka yang Belum Dijahit

jabar.jpnn.com, DEPOK - Kebakaran yang terjadi di RS Citra Arafiq pada Rabu (24/7) malam berdampak bagi para pasien, salah satunya Bambang Irianto (65 tahun) pasien yang sedang menjalani operasi saat kebakaran.
Bambang menceritakan saat kejadian dirinya tengah menjalani operasi pengangkatan kista di area lututnya.
Saat kebakaran terjadi, dirinya baru menjalani operasi selama 15 menit dan langsung dievakuasi oleh para perawat dengan menggunakan jalur darurat.
“Saya kan dibius setengah badan ke bawah. Pas mulai operasi kira-kira 15 menit, listrik mati, padahal operasi sudah hampir selesai,” ucapnya di ruang perawatan RS Brimob, Kamis (25/7).
Tak hanya itu, dirinya dievakuasi saat masih dibawah pengaruh bius dan luka operasi yang belum dijahit.
“Pas listrik padam, dokter saya masih pakai lampu handphone tuh, masih kerjain sedikit-sedikit. Sudah kelar operasinya, tinggal dijahit,” ujarnya.
Tak lama, Bambang langsung dievakuasi ke area perumahan dekat dengan rumah sakit.
Setelah dievakuasi, dirinya baru mengetahui bahwa ada kebakaran di RS tersebut.
Cerita Bambang Irianto pasien RS Citra Arafiq yang tengah menjalani operasi saat kebakaran. Bambang dievakuasi saat kondisi masih dibius dan luka belum dijahit
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News