Video Room Tour Peralatan Damkar Depok yang Rusak Viral di Media Sosial

Jumat, 19 Juli 2024 – 14:00 WIB
Video Room Tour Peralatan Damkar Depok yang Rusak Viral di Media Sosial - JPNN.com Jabar
Anggota Damkar Depok saat memperlihatkan alat yang rusak. Foto : tangkapan layar dari video yang beredar

Dirinya menyebut, untuk laporan atau nota dinas anggota sudah membuatkan, bahkan pihaknya juga mengaku telah melaporkan barang-barang yang rusak.

Menanggapi hal tersebut, Kadis Damkar Depok Adnan Mahyudin mengaku terdapat kendala kedatangan spare part mobil Damkar.

“Pemeliharaan unit dilakukan secara berkala, tetapi ada kendala di spare part yang butuh waktu karena mobil lama tahun 2015/2016," ucapnya, Jumat (19/7).

Dirinya juga menegaskan bahwa tidak semua mobil Damkar itu rusak, menurutnya masih ada mobil yang bisa digunakan.

"Tidak semua unit UPT rusak, masih ada unit yang siap dan ready untuk kegiatan penanggulangan bencana," terangnya.

Untuk gergaji mesin, dirinya mengakui bahwa saat ini sedang rusak.

“Memang gergaji sedang rusak, tetapi apabila minta pertolongan misalkan pohon tumbang, maka leading sektor ada DLHK, kami bisa juga menyampaikan kepada DLHK," tandasnya. (mcr19/jpnn)

Seorang anggota Damkar lakukan room tour untuk memperlihatkan alat yang rusak, di antaranya gergaji mesin hingga mobil pemadam yang remnya tidak berfungsi

Redaktur : Yogi Faisal
Reporter : Lutviatul Fauziah

Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News