Isi Libur Sekolah Dengan Bermain Ice Skating di Holiday On Ice Margocity

“Permainan dimulai dari pukul 10.00 WIB hingga 21.45 WIB, dengan jadwal 15 sesi dalam sehari, di mana waktu permainan setiap sesi adalah 45 menit,” terangnya.
Bagi pemula yang ingin mencoba bermain ice skating, tidak perlu khawatir karena bisa didampingi oleh pelatih yang berpengalaman dengan menyewa jasa coach.
“Di mana coach akan membantu memandu cara bermain bermain ice skating, serta dapat meningkatkan keterampilan kepada pengunjung berjalan di atas ice rink hingga menjadi handal dalam bermain, hanya dengan merogoh kocek sebesar Rp. 110 ribu,” ungkapnya.
Selain itu, bermain ice skating dapat dibantu alat Animal Helper dengan bentuk lucu seperti lumba-lumba sebesar Rp. 75 ribu.
Selain menghibur pengunjung setia dengan sensasi event seru dan spektakuler, Margocity juga memanjakan costumer dengan berbagai program khusus untuk pembelian tiket ice skating, dengan special offers beli 4 gratis 1 untuk semua pembayaran berlaku untuk Senin hingga Kamis.
Kemudian, diskon hingga 50 persen untuk pembayaran dengan debit/CC Bank Mandiri setiap hari. (mcr19/jpnn)
Memasuki musim liburan sekolah, Margocity hadirkan ice skating Holiday On Ice yang berlangsung mulai tanggal 7 Juni 2023 hingga 28 Juli 2024
Redaktur : Yogi Faisal
Reporter : Lutviatul Fauziah
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News