Dishub Bandung Berikan Peringatan untuk Bobotoh: Jangan Menghalangi Hak Orang Lain!

Jumat, 17 Mei 2024 – 07:06 WIB
Dishub Bandung Berikan Peringatan untuk Bobotoh: Jangan Menghalangi Hak Orang Lain! - JPNN.com Jabar
Ilustrasi: Bobotoh Persib. Foto: Nur Fidhiah Shabrina/JPNN.com

jabar.jpnn.com, KOTA BANDUNG - Menjelang pertandingan semifinal leg kedua Championship Series Liga 1 antara Persib vs Bali United FC di Bandung, polisi menyiapkan langkah antisipasi euforia para suporter Bobotoh.

Diketahui, pertandingan semifinal itu akan digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung pada Sabtu (18/5) malam. Meski dilaksanakan di Kabupaten Bandung, euforia Bobotoh dipastikan juga terjadi di pusat Kota Bandung.

Salah satu lokasi yang kerap dijadikan tempat berkumpul para Bobotoh adalah di Jalan Layang Mochtar Kusumaatmadja atau Pasopati. Di sana, ribuan orang akan berkumpul dan membuat keramaian dengan menyalakan flare hingga kembang api.

Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bandung pun meminta kepada Bobotoh untuk tidak melakukan euforia secara berlebihan.

Plt Kepala Dinas Perhubungan Kota Bandung Asep Kuswara mengimbau Bobotoh untuk tidak melakukan euforia berlebihan terutama di area flyover Prof Mochtar Kusumaatmadja (Pasopati).

Ia menyebut biasanya seusai dan saat pertandingan Persib para suporter melakukan konvoi ke kawasan flyover.

Hal itu, lanjutnya dapat merugikan diri sendiri maupun orang lain dan mengganggu arus lalu lintas.

"Di flyover nanti kami koordinasi dengan jajaran kepolisian, flyover itu bukan untuk euforia di sana. Itu untuk lalu lintas. Jangan sampai niatnya baik, hasilnya tidak baik. Euforia boleh-boleh saja, tapi jangan sampai menghalangi hak orang lain," kata Asep di Bandung, dikutip Jumat (17/5).

Menjelang pertandingan Persib vs Bali United, Dishub mengantisipasi euforia Bobotoh di Flyover Pasopati.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News