781 Jemaah Calon Haji Purwakarta Siap Diberangkatkan ke Tanah Suci
jabar.jpnn.com, PURWAKARTA - Sebanyak 781 jemaah calon haji asal Kabupaten Purwakarta mulai dipersiapkan untuk berangkat ke Tanah Suci Makkah pada musim haji tahun ini.
"Jemaah haji asal Purwakarta ini dibagi ke dalam dua kloter (kelompok terbang)," kata Kepala Kantor Kementerian Agama Hanif Hanafi.
Ia menyebutkan bahwa dari 781 calon haji asal Purwakarta yang akan berangkat ke Makkah pada musim haji tahun ini terdiri atas 357 laki-laki dan lebih dari 420 perempuan.
Dari ratusan jemaah calon haji asal Purwakarta itu ada yang berusia paling muda, yakni Fahmi Badrussalaam dari Kecamatan Kiarapedes, berusia 18 tahun.
Sedangkan calon haji asal Purwakarta yang paling tua usianya ialah Amin bin Ahnan dari Kecamatan Pondoksalam, berusia 88 tahun.
Ia menyampaikan agar jemaah calon haji asal Purwakarta yang akan berangkat ke Tanah Suci Makkah tahun ini benar-benar menyiapkan diri, seperti menjaga kondisi kesehatan.
Baca Juga:
Menurut dia, saat ini pihaknya telah melakukan berbagai persiapan untuk keberangkatan jemaah calon haji asal Purwakarta. Di antaranya dengan menggelar bimbingan manasik haji.
Sekda Purwakarta Norman Nugraha menyampaikan bahwa Pemkab Purwakarta mendukung penuh setiap bentuk kegiatan persiapan pemberangkatan jamaah calon haji.
Sebanyak 781 jemaah calon haji asal Kabupaten Purwakarta mulai dipersiapkan untuk berangkat ke Tanah Suci Makkah pada musim haji tahun ini.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News