Pelaku Usaha Busana Muslim Raup Cuan Selama Ramadan, Omzet Naik 3 Kali Lipat

Kamis, 21 Maret 2024 – 13:40 WIB
Pelaku Usaha Busana Muslim Raup Cuan Selama Ramadan, Omzet Naik 3 Kali Lipat - JPNN.com Jabar
(kiri ke kanan) Head of Public Relations Ninja Xpress Ribka Pratiwi bersama Owner Brand Kawika dalam kegiatan di Kota Bandung. Foto: sources for jpnn

jabar.jpnn.com, KOTA BANDUNG - Sejumlah pelaku usaha busana muslim di Kota Bandung mengaku mengalami kenaikan omzet selama bulan Ramadan. Kenaikan omzet ini pun diprediksi akan terjadi hingga pekan ketiga jelang Idulfitri 1445 Hijriah.

Momen Ramadan pun dimanfaatkan para pengusaha untuk meraih keuntungan dengan berjualan tidak hanya offline tapi juga online,

Salah satu pengusaha busana muslim dengan merek Kawika asal Bandung Pebry Diyantoro mengatakan, selama Ramadan omzet mengalami kenaikan hingga tiga kali lipat. Ia mengaku menjual produk busananya ke seluruh Indonesia secara offline.

”Alhamdulillah naik (omzet) kenaikan tiga sampai empat kali lipat. Biasa sehari 50 produk terjual, di bulan puasa bisa 150 sampai 200 pcs,” kata Pebry di Bandung, Kamis (21/3).

Ia menuturkan, produk yang dijualnya antara lain gamis pria, sarung, baju koko hingga celana sirwal. Pebry menjual produk-produk itu dari harga Rp100 ribu hingga Rp200 ribu.

Pebry mengungkapkan, keberadaan social commerce sangat memberikan dampak baik kepada para pelaku usaha.

Adapun Pebry menjual produk busananya melalui social commerce seperti Facebook, Instagram, Youtube, hingga website.

”Ibaranya kalau jualan di e-commerce itu jualan di pasar, kalau di social commerce bertemu dengan konsumen yang membutuhkan sesuai dengan yang diinginkan penjual,” terangnya.

Pelaku usaha busana muslim memanfaatkan momen bulan Ramadan untuk meraup keuntungan lebih. Begini cerita salah satu pengusaha busana muslim.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News