BMKG: Siang Hingga Sore Nanti, Depok Berpotensi Dilanda Cuaca Ekstrem

Selasa, 15 Maret 2022 – 10:45 WIB
BMKG: Siang Hingga Sore Nanti, Depok Berpotensi Dilanda Cuaca Ekstrem - JPNN.com Jabar
BMKG memprakirakan cuaca ekstrem bakal melanda Depok hari ini. Ilustrasi Foto: M Fathra Nazrul Islam/JPNN.com

jabar.jpnn.com, DEPOK - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), memprakirakan cuaca ekstrem akan melanda Kota Depok siang hingga sore nanti.

"Menjelang siang, Depok akan diguyur hujan ringan. Sementara hujan deras disertai petir beropetensi terjadi pada siang hingga sore hari," kata Kepala BMKG Bogor Indra Gustari, Selasa (15/3)

Untuk malam hari, wilayah Depok juga diperkirakan bakal dilanda hujan.

"Menurut prakiraan, hujan pada malam hari nanti akan turun dengan intensitas ringan," ujarnya.

Selain hujan deras dan petir, potensi angin kencang juga bisa saja melanda Depok pada hari ini.

“Kewaspadaan harus terus ditingkatakan, pohon-pohon besar dan rapuh agar segara ditebang untuk meminimalisir dampak yang akan ditimbulkan dari cuaca ekstrem ini,” pungkasnya. (mcr19/jpnn)

BMKG memprakirakan Kota Depok bakal dilanda cuaca ekstrem pada siang hingga sore hari.

Redaktur : Yogi Faisal
Reporter : Lutviatul Fauziah

Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News