Dulu Dipuji Sekarang Menampik, Begini Sikap Ridwan kamil Soal Doni Salmanan

Sabtu, 12 Maret 2022 – 15:15 WIB
Dulu Dipuji Sekarang Menampik, Begini Sikap Ridwan kamil Soal Doni Salmanan - JPNN.com Jabar
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dalam kegiatan Rakerda BKD HIPMI Jawa Barat di The Papandayan Hotel, Jalan Gatot Soebroto, Sabtu (12/3). (Foto: Nur Fidhiah Shabrina/JPNN.com)

jabar.jpnn.com, BANDUNG - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menampik dugaan adanya aliran dana ke Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa barat (Jabar) dari tersangka kasus dugaan penipuan dan pencucian uang Doni Salmanan.

Diketahui, Pada Agustus 2021, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil sempat memuji Afiliator platform Quotex Doni Salmanan, yang kini tersandung kasus penipuan dan tindak pidana pencucian uang.

Kala itu, Ridwan Kamil mengapresiasi inisiatif youtuber muda Doni Salmanan yang berbagi 3.000 paket sembako kepada warga di wilayah Bandung Raya. Secara simbolis pembagian sembako dilakukan di Kota Baru Parahyangan, Padalarang, Kabupaten Bandung Barat pada Selasa (3/8/2021).

“Itu mah ada orang yang menyumbang ke rakyat minta disaksikan oleh gubernur, oleh Pemprov Jabar, maka dipersilakan saja,” ujarnya ditemui seusai mengisi acara Rakerda BKD HIPMI Jawa Barat di The Papandayan Hotel, Jalan Gatot Soebroto, Sabtu (12/3).

Menurutnya, siapa pun bisa membantu terhadap sesama, tanpa melihat latar belakang. Maka dari itu, kehadirannya kala itu murni sebagai apresiasi karena yang bersangkutan memberi bantuan kepada warga Bandung Raya.

“Mau menyumbang ke rakyat, mau latar belakangnya seperti apa di saat krisis, saya apresiasi. Bukan berarti ada aliran (dana) melalui ke pemerintah. Paham ya,” tegas pria yang kerap disapa Kang Emil itu.

Sebelumnya, Ridwan Kamil masuk ke dalam daftar jajaran pejabat publik yang sempat memuji-muji Doni Salmanan, sebelum akhirnya Crazy Rich asal Bandung itu dilaporkan seseorang dalam kasus dugaan penipuan dan pencucian uang melalui platform Quotex.

Saat itu eks Wali Kota Bandung menilai apa yang dilakukan Doni Salmanan dengan rezeki berlebihnya didapat dari karya kreatif, bisa menjadi contoh generasi muda. Sebab, di masa sulit masih memikirkan membantu sesama selama penerapan PPKM.

Gubernur Jabar Ridwan Kamil menampik adanya dugaan aliran dana ke Pemprov Jabar dari Doni Salmanan. Sebelumnya, Ridwan Kamil sempat memuji-muji Doni Salmanan.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News