Rambla dan Happy Harvest Supermarket Buka di Summarecon Mal Bandung
jabar.jpnn.com, KOTA BANDUNG - PT Star Maju Sentosa yang telah berkiprah di industri ritel dengan brand Star Departemen Store memperluas pangsa pasar dengan membuka dua gerai barunya di Summarecon Mal Bandung.
Dua gerai yang dimaksud adalah Rambla Super Departemen Store (Rambla) dan Happy Harvest Supermarket (Happy Harvest).
Direktur Supermarket PT Star Maju Sentosa Meshvara Kanjaya mengatakan, gerai Rambla dan Happy Harvest di Summarecon Mal Bandung menjadi yang pertama di luar Jabodetabek.
Sebelumnya, beberapa gerai Rambla dan Happy Harvest terletak di wilayah Jabodetabek, seperti Summarecon Mal Kelapa Gading, Star Departemen Store di Summarecon Mal Serpong, dan Summarecon Mal Bekasi.
Ia menuturkan, keunggulan Departemen Store yang dihadirkan adalah melalui pengalaman unik yang mengintegrasikan konsep Omni Channel. Dengan konsep ini, memudahkan konsumen dalam berbelanja melalui penggunaan aplikasi.
"Menawarkan pengalaman berbelanja yang sama primanya baik ketika konsumen datang ke toko offline maupun memilih belanja menggunakan aplikasi," kata Meshvara dalam pembukaan gerai Rambla dan Happy Harvest di Summarecon Mal Bandung, dikutip Jumat (19/1).
Happy Harvest menghadirkan konsep full fledged supermarket yang menawarkan ragam produk segar dan berkualitas untuk kebutuhan belanja groceries pengunjung.
Dengan luasan area sebesar 2500 meter persegi, supermarket ini akan menjadi showcase untuk produk-produk kebanggaan dalam negeri yang berkualitas.
Rambla dan Happy Harvest Supermarket membuka gerai pertamanya di luar Jabodetabek, tepatnya di Kota Bandung.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News