Kecelakaan KA Turangga dan Commuter Line Bandung Raya, 3 Orang Meninggal Dunia
Kata Ibrahim, korban meninggal dunia sudah dievakuasi ke rumah sakit. Korban meninggal yaitu masinis KA lokal atas nama Julian Dwi Setiono, asisten masinis KA lokal Ponison, dan pramugara Andrian.
Baca Juga:
Sedangkan, korban luka ringan yang dievakuasi sebanyak 28 orang dan dibawa ke sejumlah rumah sakit.
Total penumpang di KA Turangga sebanyak 287 orang dan KA Lokal KRD Padalarang-Cicalengka 191 orang.
Di tempat yang sama, Penjabat (Pj) Gubernur Jabar Bey Machmudin menuturkan, pemerintah menyiapkan sejumlah rumah sakit untuk mengevakuasi para korban. Di antaranya RSUD Cicalengka, Puskesmas Cicalengka, Puskesmas Rancaekek, RS AMC, RS Harapan Keluarga dan RS KK.
"24 korban luka ada di RSUD Cicalengka, 2 di Puskesmas Cicalengka, dan 2 di RS KK," kata dia.
Tiga orang meninggal dunia dalam peristiwa kecelakaan KA Lokal Bandung Raya dengan KA Turangga di Cicalengka, Kabupaten Bandung.
Redaktur : Ridwan Abdul Malik
Reporter : Nur Fidhiah Sabrina
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News