Pertamina CoRE ITB Sukses Lahirkan 12 Startup Unggulan dan 40 Ide Bisnis

Minggu, 26 November 2023 – 18:45 WIB
Pertamina CoRE ITB Sukses Lahirkan 12 Startup Unggulan dan 40 Ide Bisnis - JPNN.com Jabar
Potret kegiatan Pertamina CoRE ITB, kerja sama antara PT. Pertamina (Persero) dengan LPIK ITB. Foto: Source for JPNN.com

jabar.jpnn.com, BANDUNG - LPIK ITB bersama dengan PT. Pertamina (Persero) melangsungkan puncak acara Pertamina CoRE ITB.

Sebanyak 12 tim startup hasil kurasi dari puluhan startup terbentuk pada program tersebut melakukan presentasi bisnis di hadapan para juri ahli inovasi.

Pertamina CoRE ITB merupakan kolaborasi antara LPIK ITB dan PT. Pertamina (Persero) berupa aktivitas pengembangan startup dari tahap pre-inkubasi hingga inkubasi melalui pembelajaran berbasis permasalahan (problem based learning).

Program ini berlangsung selama 10 pekan, setara dengan 6 sks, dan bertujuan untuk meningkatkan kapasitas mahasiswa dalam bidang soft-skill dan kewirausahaan.

Menyesuaikan dengan mitra, Pertamina CoRE ITB berberfokus pada pengembangan bisnis di sektor energi dan sektor-sektor terkait.

Agenda puncak presentasi final dan penutupan program Pertamina CoRE ITB di buka oleh laporan ketua pelaksana, Dr. Irwan Gumilar (Sekbid Pengembangan Kewirausahaan dan Inkubasi Bisnis LPIK ITB,  sambutan perwakilan dari PT. Pertamina (Persero), Probo Prasiddhahayu selaku Manager Non Goverment Stakeholder Relation, dan openjng speech dari rektor ITB, Prof. Reini Wirahadikusumah, Ph.D.

Dalam laporannya, Irwan menginformasikan 306 peserta ikut serta dalam program ini, setelah melalui rangkaian program mulai dari pembentukan tim, ideasi, pengembangan prototipe dan model bisnis tercatat 40 startup bisnis dibangun, di mana secara keseluruhan bergerak di bidang energi dan turunannya.

"Kami sangat mendukung dan bangga dengan keberjalanan program ini, kami harap dari program ini lahir pengusaha-pengusaha muda baru yang bisa tumbuh setelah selesai dari program ini", ucap Probo dalam sambutannya.

LPIK ITB bersama dengan PT. Pertamina menggelar puncak acara Pertamina CoRE ITB. Sebanyak 12 startup dan 40 ide bisnis lahir dalam kegiatan tersebut.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News